Pada tanggal 20 April 2025, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Gunungkidul melaksanakan kegiatan pelayanan keliling untuk Aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) di Kalurahan Petir, Rongkop. Kegiatan ini diselenggarakan bertepatan dengan perayaan Hari Kartini di Balai Kalurahan Petir, yang dihadiri oleh warga setempat. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk mempermudah akses masyarakat dalam mengaktifkan identitas kependudukan digital yang sangat penting di era digital ini.
Kegiatan pelayanan keliling ini menyasar masyarakat yang belum memiliki atau mengaktifkan aplikasi Identitas Kependudukan Digital. Petugas Dukcapil memberikan sosialisasi langsung kepada warga dalam proses aktivasi, dengan harapan dapat transformasi layanan digital nasional. Selain itu, warga juga diberi penjelasan mengenai manfaat dan keunggulan penggunaan Identitas Kependudukan Digital dalam berbagai layanan publik.
Melalui kegiatan ini, Dukcapil Gunungkidul berharap dapat terus mendekatkan layanan administrasi kependudukan kepada masyarakat di daerah-daerah pelosok, serta memperkenalkan lebih jauh tentang pemanfaatan teknologi digital dalam meningkatkan kualitas layanan publik.