Kejar Kepemilikan KTP Bagi Pemilih Pemula, Dukcapil Gunungkidul Laksanakan Dukcapil Goes to School

Kejar Kepemilikan KTP Bagi Pemilih Pemula, Dukcapil Gunungkidul Laksanakan Dukcapil Goes to School

Pada pesta demokrasi yang akan segera digelar pada Februari 2024 mendatang, tercatat ribuan pemilih pemula di Gunungkidul belum mempunyai Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik. Para pemilih pemula ini merupakan siswa yang masih belajar di Sekolah Menengah Atas yang telah mencapai usia yang memenuhi syarat untuk memiliki hak pilih pada saat pemilu 14 Februari 2024 nanti.

Dari data Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Gunungkidul, saat ini hingga menjelang Pemilu tanggal 14 Februari besok ada sekitar tiga ribu siswa yang sudah berhak mendapatkan KTP.

Menurut Kepala Dinas Dukcapil Gunungkidul, pada periode Januari hingga Februari ini saja sudah terdapat 749 siswa yang sudah mencapai umur 17 tahun. Selain itu ada 2885 siswa yang di tanggal 14 Februari mendatang sudah genap 17 tahun. “Kami upayakan maksimal dengan aksi jemput bola. Kami datang langsung dan melakukan perekaman KTP di sekolah-sekolah,” kata Markus Tri Munarja, S.IP., M.Si, Kepala Dinas Dukcapil Gunungkidul.

Artinya, mereka sudah punya hak mendapat KTP dan mempunyai hak pilih dalam Pemilu,” terangnya.

Ia melanjutkan, aksi jemput bola ini memang sebagai sebuah upaya agar para pemilih pemula dapat menyalurkan hak pilihnya pada kontestasi pesta demokrasi. Hal ini juga tentu memudahkan para siswa dalam pengurusan E KTP. Siswa tidak perlu lagi repot atau ijin ke sekolah untuk mengurus dokumen kependudukan mereka.

Setelah perekaman selesai, kami juga akan menyalurkan langsung KTP siswa yang sudah jadi melalui sekolah mereka masing-masing. Jadi para siswa tidak harus repot mengurus di kantor Dukcapil,” imbuh Markus Tri Munarja, S.IP., M.Si.

Lebih lanjut, Markus menyatakan bahwa aksi jemput bola ini adalah upaya dari Dukcapil Gunungkidul untuk memaksimalkan hak pemilih pemula dan mensukseskan Pemilu mendatang. “Kami akan terus menggencarkan program ini, agar seluruh siswa yang sudah terdaftar dan memenuhi syarat bisa menggunakan hak pilihnya di Pemilu mendatang,” pungkas Markus.

Selain melakukan perekaman KTP Elektronik Pemula, pada pelaksanaan Dukcapil Goes to School ini Dinas Dukcapil Gunungkidul juga melaksanakan aktivasi aplikasi Identitas Kependudukan Digital yang di dalamnya terdapat KTP Digital bagi Guru, Karyawan dan Siswa yang telah memiliki KTP.

Adapun jadwal Perekaman KTP Keliling Dukcapil Goes to School dapat dilihat pada agenda di halaman ini.

Sebelumnya Rapat Koordinasi Pembinaan Kepegawaian dan Pemberian Penghargaan Pegawai Dukcapil Gunungkidul Semester 2 Tahun 2023

Ikuti Sosmed Kami

logo dukcapil

Jl. Ksatriyan No.36, Wonosari, Gunungkidul, D.I. Yogyakarta

Sen – Jum: 8:00 – 15:00

Tentang Dukcapil Gunungkidul

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil adalah unsur pelaksana Pemerintah Daerah di Bidang Kependudukan dan Pencatatan Sipil. 

Dukcapil Gunungkidul

Urus Dhewe,
Gampang,
Ora Mbayar!

Duckapil Gunungkidul - MKD © 2023