Jam Layanan Senin - Jumat 08.00 - 15.00 WIB

Penandatanganan PKS Dukcapil Melengkapi Kegiatan Launching Inovasi Gardu Obbama Puskesmas Rongkop

Bertempat di halaman Kapanewon Rongkop, pada hari Jumat tanggal 11-11-2022 diselenggarakan launching inovasi GARDU OBBAMA (Gerakan Terpadu Ora Ono Ibu dan Anak Mati) oleh bupati Gunungkidul H. Sunaryanta, bersamaan dengan kegiatan tersebut, dilaksanakan juga penandatanganan Perjanjian Kerjasama Pelayanan (PKS Pelayanan) antara Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Gunungkidul dengan Puskesmas Rongkop.

Dukcapil Gunungkidul Bersiap Memperkenalkan Aplikasi Identitas Kependudukan Digital

Untuk menghadapi tantangan kemajuan jaman di era digital, Direktorat Jendral Kependudukan dan Pencatatan Sipil menghadirkan aplikasi Digital ID atau Identitas Kependudukan Digital. Aplikasi yang menjadi salah satu inovasi dari Ditjen Dukcapil ini mulai diperkenalkan pada bulan awal tahun 2022 dan sedang diujicobakan kepada ASN di lingkungan Ditjen Dukcapil serta Dukcapil Kabupaten dan Kota.

Dukcapil Gunungkidul Terima Penghargaan pada Acara Perkemahan Berbangsa & Bernegara 2022

Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Yogyakarta menggelar Perkemahan Berbangsa & Bernegara tahun 2022 yang dipusatkan di LPKA Kelas II Yogyakarta, Jl. Mgr. Sugiyopranoto No. 37A Baleharjo, Wonosari, Gunungkidul. Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Anak Nasional ke-38, Hari Pramuka ke-61, Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke-77, dan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan […]

Dukcapil Gunungkidul mengikuti Evaluasi Zona Integritas 2022

Bertempat di Aula Gisa Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Gunungkidul, Selasa 13 September 2022, Kepala Dinas Dukcapil Gunungkidul Markus Tri Munarja, S.IP, M.Si didampingi Pejabat Struktural Dinas Dukcapil Gunungkidul mengikuti Evaluasi Zona Integritas tahun 2022 dari Kementerian PAN & RB Republik Indonesia.

Dukcapil Gunungkidul Menjalin Perjanjian Kerjasama Pelayanan dengan RSUD Saptosari

Untuk lebih mendekatkan dan mempermudah pelayanan masyarakat dalam pengurusan Administrasi Kependudukan, Dinas Dukcapil Gunungkidul pada hari Rabu tanggal 7 September 2022 telah melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) Pelayanan dengan RSUD Saptosari Gunungkidul. Pelaksanaan penandatanganan kerjasama ini mengenai pelayanan penerbitan Akta Kelahiran, Akta Kematian, Kartu Keluarga, dan KIA bagi warga yang melahirkan atau meninggal dunia di […]

Rapat Koordinasi Dinas Dan Bimtek Penyusunan SKP Tahun 2022

Pada hari Jum’at, 2 September 2022 bertempat di Ruang Rapat GISA Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil diselenggarakan Rapat Koordinasi Dinas dan bimbingan teknis penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) tahun 2022 dengan narasumber dari BKPPD Kabupaten Gunungkidul. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai di lingkungan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Gunungkidul.

Pengawasan Penyelenggaraan Pelayanan Publik Oleh Lembaga Ombudsman Republik Indonesia

Pada hari Selasa, 30 Agustus 2022, Ombudsman Republik Indonesia (ORI) Perwakilan DIY melaksanakan pengawasan penyelenggaraan pelayanan publik di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Gunungkidul. Pengawasan untuk menilai sejauh mana penyelenggaran pelayanan publik yang telah diselenggarakan melalui metode observasi, wawancara, pengisian kuesioner serta pencocokan dokumen yang telah disampaikan.

Ikuti Sosmed Kami

logo dukcapil

Jl. Ksatriyan No.36, Wonosari, Gunungkidul, D.I. Yogyakarta

Sen – Jum: 8:00 – 15:00

Tentang Dukcapil Gunungkidul

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil adalah unsur pelaksana Pemerintah Daerah di Bidang Kependudukan dan Pencatatan Sipil. 

Dukcapil Gunungkidul

Urus Dhewe,
Gampang,
Ora Mbayar!

Duckapil Gunungkidul - MKD © 2023