Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Gunungkidul ke-194, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Gunungkidul menggelar pelayanan keliling One Day Service di Pendopo Kantor Kapanewon Semin pada hari Rabu 25 September 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam mengurus dokumen kependudukan seperti Akta Kelahiran dan Akta Kematian.
Dalam rangka melaksanakan Pagu Indikatif Sektoral (PIS) berdasarkan hasil usulan Musyawarah Rencana Pembangunan yang diselenggarakan pada tahun 2022, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Gunungkidul melakukan pelayanan di lima kelurahan, yaitu Bedoyo Kapanewon Ponjong, Rejosari Kapanewon Semin, Pengkok Kapanewon Patuk, Sampang Kapanewon Gedangsari, dan Giricahyo Kapanewon Purwosari. Dokumen yang dilayani adalah Kartu Identitas Anak (KIA) […]