Jam Layanan Senin - Jumat 08.00 - 15.00 WIB

Selamat tahun baru 2019

Setahun sudah berlalu, dengan waktu yang terus berjalan tanpa kompromi dan dengan penitian harapan yang senantiasa mengiringi tiap detik, menit, jam, hari,  sampai tiba sebuah rangkuman hasil capaian yang kita dapatkan dimasa setahun ini. Banyak peristiwa yang terjadi baik pahit, manis, asam, garam, hitam dan putih, itu semua adalah bagian dari proses kehidupan. Betapa tak […]

Perekaman KTP-el Serentak Nasional

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Gunungkidul, pada hari Kamis tanggal 27 Desember 2018 melaksanakan perekaman KTP-el di Balai Desa Wonosari, Kecamatan Wonosari, Kabupaten  Gunungkidul. Target perekaman mencakup Kecamatan Wonosari yang terdiri 14 desa., dengan waktu pelayanan dari jam 09.00 WIB – 14.00 WIB. Kegiatan ini menindaklanjuti Surat Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 471.13/24150/DUKCAPIL, tanggal […]

Pemusnahan Blangko KTP-el Rusak atau Invalid

Sebanyak 22.825 keping Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) rusak dan invalid dimusnahkan di depan halaman kantor Bupati Gunungkidul, Jumat (21/12/2018). Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya penyalahgunaan KTP-el. “Pemusnahan ini juga sebagai langkah tindak lanjut dari Surat Edaran (SE) Menteri Dalam Negeri  yang ditujukan kepada kepala daerah di seluruh Indonesia,” kata Wakil Bupati Gunungkidul DR. Drs Immawan […]

Tingkatkan Pelayanan, Dukcapil Gunungkidul Gelar Rakor Dengan Instansi Terkait

Demi tertibnya penataan, penerbitan dokumen, dan data kependudukan serta untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya dalam pengurusan dokumen administrasi kependudukan dan pencatatan sipil di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Gunungkidul, pada hari ini, Rabu (12/12) dilaksanakan rapat koordinasi dengan instansi terkait. Rapat koordinasi ini dilaksanakan di Aula GISA Dinas Dukcapil Kabupaten Gunungkidul dan dibuka […]

Pelayanan Publik Dukcapil Raih Nilai Sempurna

Demi memperbaiki tingkat pelayanan kepada masyarakatnya, upaya  Pemerintah Kabupaten Gunungkidul yang dipimpin oleh Bupati Hj Badingah, SSos dan Wakil Bupati Gunungkidul, Dr. H. Immawan Wahyudi, M.H tidaklah sia-sia. Berbagai penghargaan diterima oleh Pemkab Gunungkidul. Setelah beberapa waktu lalu Bupati Gunungkidul,  bersama RSUD, DPMPT dan Dinas Dukcapil Kabupaten Gunungkidul mendapatkan penghargaan pelayanan publik dari Menteri PAN-RB, kini […]

Deklarasi Pelayanan Tanpa Pungli di Dinas Dukcapil Gunungkidul

Berdasarkan surat dari Sekretariat Daerah Kabupaten Gunungkidul Nomor 700/5557 tanggal 5 Desember 2018 tentang Deklarasi Saber Pungli, maka pada hari ini, Selasa (11/12) bertempat di Aula Gisa Dinas Dukcapil Kabupaten Gunungkidul diselenggarakan Deklarasi Pelayanan Tanpa Pungli. Pada kesempatan ini, Plt Kepala Dinas Dukcapil Gunungkidul Ir Anik Indarwati, MP membacakan deklarasi pelayanan tanpa pungli, yang dilanjutkan […]

Deklarasi Budaya Pemerintahan “SATRIYA” di Dinas Dukcapil Gunungkidul

Sebagai bentuk komitmen pada budaya pemerintahan “SATRIYA”, Dinas Dukcapil Gunungkidul melakukan deklarasi budaya pemerintahan SATRIYA pada Jumat (30/11) lalu di Aula Gisa Dinas Dukcapil Gunungkidul. Deklarasi ini ditandai dengan penandatangan deklarasi oleh perwakilan pegawai Dinas Dukcapil yang dihadiri oleh seluruh pegawai di lingkungan Dinas Dukcapil Gunungkidul. Komitmen pada budaya pemerintahan “SATRIYA” ini merupakan bentuk revolusi mental, […]

Dukcapil Gunungkidul Terima Penghargaan Penyelenggara Pelayanan Publik

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi menyelenggarakan kegiatan tahunan berupa Evaluasi Pelayanan Publik Tahun 2018. Evaluasi dilaksanakan di 208 Kabupaten/Kota, 34 Provinsi, dan Kementerian/Lembaga, termasuk Pemerintah Kabupaten Gunungkidul. Walaupun tahun ini untuk pertama kalinya, Pemkab Gunungkidul mengikuti ajang penilaian terkait penyelenggaraan pelayanan publik, namun Pemkab Gunungkidul memperoleh prestasi yang membanggakan.  Terdapat 3 Perangkat Daerah yang menjadi sample penyelenggaraan […]

Take Of Menuju Dukcapil Go Digital

Kehidupan bergerak terus semakin maju. Teknologi informasi (TI) juga berubah semakin canggih dan menjadi faktor yang mengubah peradaban secara cepat. Perkembangan TI di Indonesia banyak memberikan dampak positif, antara lain mudahnya dalam memperoleh informasi yang dibutuhkan kapanpun dan di manapun kita berada. Semua itu didapatkan hanya dengan cara menghubungkan komputer atau smartphone ke jaringan internet maka bisa […]

Percepat Layanan Adminduk, Pemerintah Terbitkan Perpres Tentang Persyaratan dan Tata Cara Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil

Dalam rangka peningkatan kualitas layanan Administrasi Kependudukan (Adminduk), pemerintah menerbitkan Peraturan Presiden Nomor 96 Tahun 2018 Tentang Persyaratan dan Tata Cara Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil. Perpres tersebut telah ditandatangani Presiden Joko Widodo pada tanggal 16 Oktober 2018. Perpres ini merupakan upaya reformasi sistem pelayanan adminduk di Indonesia agar lebih cepat. Ia mengatur tentang pelayanan pendaftaran penduduk […]

Ikuti Sosmed Kami

logo dukcapil

Jl. Ksatriyan No.36, Wonosari, Gunungkidul, D.I. Yogyakarta

Sen – Jum: 8:00 – 15:00

Tentang Dukcapil Gunungkidul

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil adalah unsur pelaksana Pemerintah Daerah di Bidang Kependudukan dan Pencatatan Sipil. 

Dukcapil Gunungkidul

Urus Dhewe,
Gampang,
Ora Mbayar!

Duckapil Gunungkidul - MKD © 2023